News Release

Kunjungi Indonesia, CEO LG Tekankan Pentingnya Peningkatan Kualitas Produksi

April 19, 2023

CEO LG Electronics

JAKARTA, 19 Apr. 2023 – CEO LG Electronics (LG), William Cho, berkesempatan mengunjungi Indonesia pada 6 – 7 April 2023 lalu. Menjadi bagian dari kunjungannya ke Asia, CEO LG menekankan pentingnya kualitas produksi bagi peningkatan daya saing dan pertumbuhan LG di Asia dan pasar global.

“LG perlu memperkuat dominasi pasar lebih lanjut dengan memperkuat fondasi melalui peningkatan metode operasi yang dioptimalkan secara lokal dengan kemampuan memberikan kualitas kelas dunia,” ujar William Cho, dalam kunjungannya ke fasilitas produksi LG di Indonesia yang berada di Cibitung, Bekasi. Lebih lanjut ia menyatakan, hal ini merupakan bagian upaya LG untuk memperkuat pertumbuhan perusahaan yang berkelanjutan. “Peluang pertumbuhan ini akan datang dari upaya LG memberikan pengalaman yang luar biasa bagi penggunanya,” ujar William Cho.

Sepanjang kunjungannya di Indonesia, CEO LG ini berkesempatan mengunjungi dua pabrik LG yang berada di Cibitung, Bekasi dan Legok, Tangerang. Kunjungan ke pabrik LG di Cibitung, Bekasi, tak lepas dari keberadaan fasilitas produksi di Indonesia ini yang telah menjadi basis produksi TV untuk melayani pasar dalam negeri maupun ekspor. Sementara berada di pabrik LG di Legok, CEO LG ini berkesempatan untuk melihat langsung pusat produksi LG bagi pasar ekspor dan domestik yang memiliki fokus utama pada produksi kulkas.

CEO LG ElectronicsDi tengah kunjungannya tersebut, William Cho memberikan penekanan pada pentingnya meningkatkan produktivitas melalui pengelolaan stok dan tenaga kerja yang efisien. Termasuk pula di dalamnya terkait pengembangan kemampuan karyawan melalui perluasan sesi pelatihan dan peluang peningkatan keterampilan.

“LG di Indonesia telah memiliki struktur bisnis yang lengkap dengan menambahkan bagian penelitian dan pengembangan lokal pada bagian perusahaan sebelumnya yang berfokus pada produksi dan penjualan,” ujar William Cho. Dengan kelengkapan struktur ini, ia menekankan pentingnya mempercepat manajemen bisnis dengan menerapkan strategi lokalisasi aktif.

Tak hanya mengunjungi dua fasilitas produksi LG, selama kunjungannya di Indonesia, CEO  LG William Cho juga meluangkan waktunya untuk melihat langsung beberapa jaringan distribusi utama LG di Indonesia. Dalam kesempatan tersebut pula, William Cho kembali menekankan pada manajemen LG di Indonesia mengenai pentingnya peningkatan pengalaman pengguna.

Selain Indonesia, kunjungan  CEO LG ke pasar Asia ini juga meninjau pasar utamanya di Thailand dan Vietnam. Sebagai kawasan dengan potensi ekonomi dan pertumbuhan tinggi, Asia dikatakan menjadi pasar strategis bagi LG, yang memungkinkan perusahaan untuk lebih memperluas dominasi pasarnya dengan meningkatkan strategi khusus untuk setiap negara setempat.

 Tahun lalu saja, LG dikatakan mencapai penjualan lebih dari KRW 7,8 triliun dari pasar Asia. Hal ini terus meningkat sekitar KRW 1 triliun setiap tahun dengan pertumbuhan dua digit selama dua tahun terakhir.

Share Article :